Spesifikasi Xiaomi Poco X3, dibekali dengan chipset Snapdragon 732G, pertama di dunia. Selain sebuah prestasi bagi vendor ini, juga sangat menarik perhatian pengguna smartphone.
Tak ayal, jika kabar peluncuran Xiaomi Poco X3 tentu sangat menggembirakan. Khususnya bagi para pencinta gaming. Namun demikian, kamera yang dibawanya juga sangat berkualitas, jadi cocok untuk memanjakan aktivitas fotografi.
Xiaomi Poco X3 sendiri adalah ponsel gaming kelas menengah, atau mid range. Ponsel ini, kini telah resmi diluncurkan di pasar Eropa. Meneruskan pendahulunya Poco X2, yang diluncurkan bulan Februari lalu.
Poco X3 memiliki dimensi 165,3 mm x 76,8mm x 9,4 mm, dengan bobot 215 gram. Varian warna yang dirilisnya ada dua, yaitu Cobat Blue dan juga Shadow Gray.
Spesifikasi Xiaomi Poco X3
Xiaomi Poco X3 memiliki layar berukuran 6,67 inci, dengan resolusi 2400 x 1080 piksel (Full HD), dengan refresh rate 120 Hz. Adapun touch sampling ratenya adalah 240 Hz, dan memiliki aspek rasio 20:9.
Layar smartphone ini telah didukung teknologi HDR 10. Pengguna juga semakin tenang, sebab layar tersebut telah dilapisi pelindung Gorilla Glass 5.
Hadir dengan 5 Kamera Terbaik
Seperti smartphone Xiaomi dengan kamera terbaik lainnya. Poco X3 juga hadir dengan 5 kamera berkualitas.
Di punggungya, ada empat kamera tersususn vertikal, yang tergabung dalam wadah berbentuk persegi panjang. Lengkap dengan modul LED flash.
Keempat kamera tersebut masing-masing memiliki resolusi 64 MP (f/1.89), dengan sensor gambar Sony IMX682, untuk kamera utamanya. 13 MP dengan bidang pandang 119 derajat (f/2.2) untuk kamera ultra wide. 2 MP (f/2.4) kamera macro, dan 2 MP (f/2.4) untuk kamera depth.
Smartphone dengan Chipset Snapdragon 732G Pertama
Spesifikasi Xiaomi Poco X3, sangatlah rekomend untuk para pecinta gaming. Salah satunya dibuktikan dengan digunakannya chipset Snapdragon 732G.
Chipset tersebut pembuatannya memang dikhususkan untuk smartphone gaming. Kerennya lagi, Poco X3 dari Xiaomi adalah smartphone pertama di dunia yang mengusungnya.
Pada bagian pengelola grafisnya, Poco X3 dibekali GPU Adreno 618. Disematkan pula teknologi pendingin LiquidCool 1.0. Dengannya sugu ponsel akan terjaga, sehingga smartphone terhindar dari panas berlebih.
Kinerja smartphone ini juga semakin mumpuni, dengan dibekali RAM berkapasitas 6 GB. Hal ini juga akan membuat kegiatan multi tasking semakin lancar.
Dalam hal penyimpanan data dan aplikasi. Poco X3 dibekali dengan dua opsi media penyimpanan (UFS 2.1), yaitu 64 GB atau 12 8GB. Kapasitas memori ini, masih bisa diperluas lagi melalui microSD hingga 256GB.
Untuk sistem operasinya, smartphone ini sudah menjalankan OS Android 10, dengan antarmuka MIUI 12 Poco Launcher 2.0.
Beberapa fitur menarik yang ada pada smartphone ini, diantaranya sertifikasi IP53, side-mounted fingerprint sensor, NFC, Game Turbo 3.0, Bluetooth 5.1, WiFi 5, dual stereo speakers, dan juga port USB Type-C.
Daya smartphone ini, ditopang dengan baterai berkapasitas 5160 mAh. Baterai ini telah didukung fitur fast charging 33. Dimana diklaim, memiliki kemampuan mengisi daya dari nol hingga penuh, hanya dalam waktu sekitar 65 menit saja.
Bagi kamu yang masih penasaran dengan spesifikasi lengap smartphone ini, silahkan bisa melihatnya pada tabel di bawah ini:
Tabel Spesifikasi Xiaomi Poco X3
Harga | Rp. 4 jutaan |
Spesifikasi | Xiaomi Poco X3 NFC |
Rilis | September 2020 |
Dimensi | 165.3 x 76.8 x 9.4 mm (6.51 x 3.02 x 0.37 in) |
Berat | 215 g (7.58 oz) |
Jaringan | GSM / HSPA / LTE |
SIM | Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
IP53 splash-proof |
Layar | Type : IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran : 6.67 inches, 107.4 cm2 (~84.6% screen-to-body ratio) |
Resolusi | 1080 x 2400 pixels, 20:9 ratio (~395 ppi density) |
Pelindung | Corning Gorilla Glass 5
HDR10 120Hz refresh rate 450 nits typ. brightness (advertised) |
Sistem Opersi | Android 10, MIUI 12 |
Chipset | Qualcomm SM7150-AC Snapdragon 732G (8 nm) |
CPU | Octa-core (2×2.3 GHz Kryo 470 Gold & 6×1.8 GHz Kryo 470 Silver) |
GPU | Adreno 618 |
RAM | 6 GB |
Memori | Internal : 64/128 GB
Eksternal : microSDXC (uses shared SIM slot) UFS 2.1 |
Kamera Utama | Quad 64 MP, f/1.9, (wide), 1/1.73″, 0.8µm, PDAF
13 MP, f/2.2, 119˚ (ultrawide), 1.0µm 2 MP, f/2.4, (macro) 2 MP, f/2.4, (depth) |
Fitur | Dual-LED flash, HDR, panorama |
Perekam Video | 4K@30fps, 1080p@30/120fps, 720p@960fps; gyro-EIS |
Kamera Depan | Single 20 MP, f/2.2, (wide), 1/3.4″, 0.8µm |
Fitur | HDR, panorama |
Perekam Video | 1080p@30fps |
Konektivitas | WLAN, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth 5.1, A2DP, LE GPS A-GPS, GLONASS, BDS NFC Infrared port FM radio, recording USB 2.0, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go |
Sensor | Fingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass |
Baterai | Non-Removable Li-Po 5160 mAh Fast charging 33W, 62% in 30 min, 100% in 65 min (advertised) |
Warna | Cobalt Blue, Shadow Gray |
Sumber | GSM Arena |
Harga Xiaomi Poco X3
Dilansir dari Kompas.com (08/09/2020), smartphone ini baru akan dijual di pasar Eropa, pada 17 September ini. Adapun daftar harga smartphone ini di Eropa, adalah sebagai berikut:
- Harga Poco X3 model 6 GB/64 GB, 229 Euro atau sekitar Rp 3,9 jutaan.
- Harga Poco X3 model 64 GB/ 128 GB, 249 Euro atau sekitar Rp 4,3 jutaan.
Penjelasan mengenai spesifikasi Xiaomi Poco X3, tentu membuat kamu semakin penasaran. Namun demikian, belum diketahui apakah smartphone ini akan dipasarkan secara global, termasuk ke Indonesia atau tidak. Hanya waktu yang bisa menjawab.