Download Aplikasi WhatsApp Bisnis

Cara Download Aplikasi WhatsApp Bisnis dan Merubah Personal Menjadi Bisnis

Diposting pada 2,525 views

Cara download aplikasi WhatsApp bisnis tentu semakin dibutuhkan, terutama di tengah semakin majunya bisnis di era digital ini. Tak heran jika kemudian, WhatsApp bisnis yang sudah populer sejak awal tahun 2018 ini begitu sangat digemari.

Baca Juga : 4 Cara Jitu Menggunakan Dua WhatsApp dalam Satu Smartphone

Pengertian WhatsApp Business

Sebelum membahas lebih jauh tentang cara download aplikasi WhatsApp bisnis, ada baiknya kita pahami terlebih dahulu pengertian WhatsApp Business itu sendiri. Menurut laman resmi whatsapp.com, Aplikasi WhatsApp Business adalah aplikasi yang didesain khusus untuk para pemilik bisnis kecil, dan dapat diunduh secara gratis.

Dengan menggunakan aplikasi WhatsApp bisnis, maka pengguna dapat memisahkan antara chat pribadi dan bisnis. Lebih dari itu, untuk berinteraksi dengan pelanggan pun semakin simpel dan mudah. Hal ini dikarenakan aplikasi ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur menarik, yang sangat berguna untuk menyortir, mengautomasi, serta menjawab pesan dengan cepat. Melaui aplikasi WhatsApp bisnis, aplikasi ini telah menyediakan dukungan pelanggan, serta dapat mengirim berbagai pemberitahuan penting untuk pelanggan anda.

Baca Juga : 3 Cara Mencari uang di Internet dengan Cepat dan Mudah

Cara Daftar WhatsApp Bisnis

Cara daftar WhatsApp bisnis terbilang mudah, dan tidak jauh berbeda dengan aplikasi WhatsApp Messenger pada umumnya. Setelah melakukan proses penginstalan, anda hanya diharuskan untuk memverifikasi nomor handphone melalui kode verifikasi seperti biasanya. Setelah itu, anda tinggal mengisi berbagai identitas dasar yang lainnya.

Perbedaan antara WhatsApp bisnis dan versi biasa, yang terlihat mencolok adalah nama akun bisnis yang telah anda daftarkan tersebut, akan terhubung secara otomatis pada akun WhatsApp anda, dan tidak dapat diganti.

Jadi sangat disarankan untuk memikirkan dengan matang ketika memberi nama pada akun WhatsApp bisnis anda. Buatlah nama yang benar-benar menggambarkan perusahaan anda, dan yang lebih baik lagi memang merupakan nama perusahaan anda.

Referensi Kami : Strategi Menjaga Performa Kinerja Karyawan Agar Tetap “On The Track”

Berbagai Fitur WhatsApp Bisnis

Selain dari segi nama, perbedaan aplikasi WhatsApp bisnis dan versi biasa, adalah pada fitur yang dimilikinya. Adapaun beberapa fitur menarik yang dimiliki akun WhatsApp bisnis, diantaranya adalah sebagai berikut :

Dapat Menggunakan Nomor Telpon Perusahaan

Dengan menggunakan aplikasi WhatsApp bisnis, maka anda bisa menggunakan nomor telpon perusahaan. Jadi, bukan hanya bisa menggunakan nomor telepon selular saja, seperti halnya WhatsApp messenger.

Dengan hal ini, maka perusahaan anda yang sudah dikenal luas masyarakat, dapat semakin mudah untuk dihubungi. Selain itu, anda akan semakin dimudahkan untuk memisahkan antara chat pribadi dan bisnis.

Akun WhatsApp Memiliki Tampilan Profil Bisnis

Bagi anda yang paham dengan Google My Business, tentu dapat menemukan gambaran dari tampilan profil akun WhatsApp bisnis yang anda miliki nantinya. Aplikasi tersebut memiliki menu identitas perusahaan.

Silahkan anda isi berbagai kolom identitas yang telah disediakan, sesuai dengan data perusahaan yang anda miliki. Diantara kolom tersebut yaitu tentang profil singkat perusahaan, alamat, website, email, hingga jadwal jam aktif perusahaan. Sebagai contoh, berikut tampilan akun WhatsApp dari duniaelektronik.net.

Download Aplikasi WhatsApp Bisnis

Statistik Interaksi

Dalam data statistik, anda dapat melihat rincian statistik dari pesan WhatsApp bisnis anda, baik berupa pesan diterima maupun dikirim, keduanya akan terekam secara otomatis. Dengan hal ini, maka anda akan semakin dipermudah dalam hal mengevaluasi kinerja dari customer care.

Adapun data yang telah terekam diantaranya adalah jumlah pesan masuk, pesan terkirim, hingga jumlah pesan yang telah terbaca oleh orang lain. Sementara untuk mengetahui jumlah keseluruhan pesan yang telah diterima, anda bisa mengeceknya pada bagian bawah.

Memiliki Menu Tautan Pendek

Download Aplikasi WhatsApp Bisnis

Seperti anda lihat, bahwa dalam setelan bisnis ada menu tautan pendek. Tautan ini berguna bagi anda untuk mensharenya di internet, sehingga ketika di klik maka akan langsung terhubung ke akun WhatsApp bisnis anda. Sebagai contohnya silahkan bisa anda klik di sini.

Memiliki Fitur Pesan Otomatis

Hal yang sangat menarik dari aplikasi WhatsApp bisnis, adalah pada fitur pesan otomatis yang dimilikinya. Setidaknya ada tiga layanan pesan tambahan yang bisa anda gunakan. Diantaranya adalah salam, balas cepat, dan pesan di luar jam kerja. Adapun fungsi ketiganya adalah sebagai berikut:

  • Salam (Greeting Message), merupakan menu pesan otomatis yang berguna untuk menyapa setiap nomor yang baru menghubungi anda.
  • Balas cepat (Quick Replies), memiliki fungsi sebagai template pesan isntan yang menggunakan kode bot. Misalnya :/thanks, atau terimakasih telah menghubungi duniaelektronik.net, silahkan beri tahu apa yang dapat kami bantu.
  • Pesan di luar jam kerja, memiliki fungsi untuk membalas pesan masuk ketika di luar jam kerja, sehingga pelanggan akan tahu kapan anda akan menerima balasan. Contoh, Terimakasih atas pesan anda. Kami sedang tidak ada saat ini, tetapi akan merespons secepat mungkin. Salam Hormat, duniaelektronik.net

Memiliki Menu Label

Kelola kontak atau chat Anda dengan label, agar Anda dapat menemukannya kembali dengan mudah. Contoh label Pelanggan baru, Pesan Baru, Menunggu Pembayaran, Telah Membayar, Pesanan Selesai, dan berbagai label lainnya yang bisa anda buat hingga 20 macam.

Dengan menggunakan label maka anda akan dapat mengelola, menemukan pesan dan chat dengan mudah. Dengan fitur ini, anda akan dapat membuat label dengan berbagai warna berbeda. Selain itu, anda juga dapat menambahkan label pada seluruh pesan ataupun chat tertentu, yang ada dalam chat WhatsApp bisnis anda.

Cara Menggunakan Label WhatsApp Bisnis

Menu label sangat berguna untuk mengorganisir, setiap pesan yang ada dalam WhatsApp bisnis anda. Dengan hal ini, maka setiap pesan masuk akan semakin mudah dalam hal penanganannya. Melalui menu label inilah, anda bisa memenej setiap pesan yang ada dengan tepat. Adapun cara menggunakan menu label ini, adalah sebagai berikut :

  • Untuk menerapkan label, silahkan anda ketuk dan tahan pesan atau chat yang ada, kemudian ketuk label untuk menambahkan label yang ada, ataupun langsung membuat label baru.
  • Sementara untuk menemukan konten berlabel, silahkan anda buka layar chat, kemudian klik tombol menu, pilih label, dan klik sebuah label yang dikehendaki. Selain itu, melalui layar chat anda juga dapat mengklik pada layar profil kontak maupun sebuah ikon group, untuk kemudian melihat semua label yang telah terisolasi dengan chat yang bersangkutan.
  • Untuk mengelola label yang ada, silahkan anda bisa masuk ke layar chat, kemudian pilih tombol menu, lalu pilihlah label. Untuk lebih jelasnya, silahkan bisa sobat klik di sini.

Cara Merubah WhatsApp Biasa Menjadi WhatsApp Bisnis

Tidak sedikit orang yang sebelumnya mengunakan WhatsApp Mesengger sebagai WhatsApp bisnis. Jika kebetulan anda mengalaminya, tak usah khawatir karena nomor tersebut dapat diganti menjadi WhatsApp bisnis. Namun demikian, ketika hal ini dilakukan maka WhatsApp personal anda tidak akan lagi dapat digunakan.

Namun demikian, anda tidak perlu khawatir, sebab dalam akun WhatsApp bisnis anda tersebut, akan langsung tampil otomatis data chat maupun group dari nomor yang sebelumnya merupakan WhatsApp personal. Jadi selama anda mengikuti proses back up dan migrasi dengan benar, setiap percakapan dan group yang anda ikuti tidaklah akan hilang.

Adapun cara meubah WhatsApp biasa menjadi WhatsApp bisnis, pertama anda harus download terlebih dahulu aplikasi tersebut di Google Play Store. Setelah itu lakukan proses instalasi dan pendaftaran nomor telpon, seperti pada umumnya.

Ketika memasukan nomor telpon WhatsApp personal ke WhatasApp bisnis, maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini. Selanjutnya silahkan anda klik lanjutkan.

Merubah WhatsApp Biasa Menjadi WhatsApp Bisnis
Merubah WhatsApp Biasa Menjadi WhatsApp Bisnis

Kemudian setelah terverivikasi, maka akan muncul tampilan di bawah ini. Untuk dialog ini, silahkan anda klik tutup. Jika anda klik verifikasi, maka nomor tersebut akan kembali menjadi WhatasApp persona. Sehingga untuk merubahnya menjadi WhatsApp bisnis, maka anda harus melakukan tahapan verifikasi lagi.

Merubah WhatsApp Biasa Menjadi WhatsApp Bisnis

Setelah anda mengklik tutup, maka WhatsApp bisnis anda sudah aktif, dan bisa segera digunakan. Anda pun bisa menghapus aplikasi WhatsApp personal yang sudah diganti menjadi akun WhatsApp bisnis. Agar bisnis anda senantiasa berjalan lancar, pastikan jaringan internet anda selalu lancar pula.

Baca : 5 Aplikasi mempercepat Koneksi Internet dengan Stabil dan Konstan

Demikian cara download aplikasi WhatsApp bisnis, dan cara merubah WhatsApp personal menjadi bisnis. Semoga usaha dan bisnis anda semakin maju karenanya.

Gambar Gravatar
Menulis adalah salah satu cara mengaktualisasikan diri, memberi informasi bermanfaat, dan sebagai upaya menjadi pribadi yang berguna untuk orang banyak. Silhakan share jika bermanfaat.